Header Ads

Bocor Ban Tengah Malam? Simpan Nomor HP Tambal Ban Online Kota Solo Siap Bantu 24 Jam!

ISTIMEWA - Walikota Solo saat mencoba armada jasa tambal ban keliling.  Foto bawah lokasi jasa tambal ban sekaligus nomor kontak yang bisa dihubungi terlihat di aplikasi Solo Destination. 


Apa kekhawatiran pemotor paling besar?  Salah satunya pasti bocor ban di sebuah jalan sepi saat tengah malam. Lalu apa yang akan Anda lakukan?  Sekarang mudah tinggal buka ponsel dan kriiingggg.  Bantuan segera datang.

KABARESOLO.COM,  SURAKARTA - Kabar menyenangkan datang untuk warga Kota Solo atau pelancong yang jalan-jalan berkendara di Kota Solo.

Kali ini yang terkena halangan saat berkendara seperti kempes atau ban bocor tak perlu khawatir lagi lantaran Pemkot Kota Solo meluncurkan 'Ngrekso Ban Kempes'.

Ngrekso Ban Kempes akan membantu warga yang terhambat persoalan roda kendaraan dari kempes hingga bocor.

Melalui aplikasi Solo Destination bisa diketahui mana lokasi tambal ban dan sekaligus nomor telepon yang bisa dihubungi.

Nah pada Senin 10  Desember 2018 lalu Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo bagi-bagi armada tambal ban yang bisa melayani panggilan tambal ban di area Kota Solo selama 24 jam.

Tiap kecamatan mendapatkan armada tersebut ada enam armada yang dibagikan agar nantinya bisa melayani per kecamatan.

Armada tersebut merupakan motor roda tiga merek Nozomi berkapasitas 150 cc.

Ada boks besar di belakang yang nantinya diisi dengan kompresor dan peralatan tambal ban.

Seperti informasi dari Humas Pemkot Solo,  Walikota Rudy menjelaskan bantuan ini merupakan salah satu upaya pelayanan dan penataan kota lebih baik.

Sebelumnya banyak tambal ban yang membuka lapak di trotoar dan pinggir jalan sehingga terkesan kumuh.

Nah armada ini membantu penambal ban bisa terus bekerja dan melayani dengan mobilitas tinggi sementara lapak kumuh pinggir jalan bisa dikurangi.

CARA MENGONTAK

Ada dua cara untuk meminta bantuan jasa tambal ban keliling.

Cara pertama dengan install aplikasi Solo Destination.

Setelah diunggah buka aplikasi Solo Destination lalu klik Fasilitas Umum.

Di situ muncul otomatis lokasi terkini penambal ban sekaligus nomor kontak dan hingga jam berapa buka.

Langsung saja bisa dikontak,  nanti penambal ban sudah tahu lokasi dan langsung mendatangi jadi pemilik motor tak perlu menuntun kebdaraannya.

Cara kedua simpan nomor-nomor HP ini lalu bisa dikontak.

Penambal ban akan berikan respon kalau terlalu jauh dari lokasi ia akan menyarankan rekan lain atau nomor lainnya untuk membantu Anda.

Beberapa nomor yang bisa dihubungi berdasar data dari aplikasi Solo Destination.

Nomor HP Tambal Ban di Kota Solo antara lain:

Tri Cahyo Budi Utomo 085725458498

Agung Priyo Utomo 085326602312

Japi Nugroho 08587711759

Bagong 082116633488

Sahono 087835461571


Murwanto 087812712128

Simpan nomor-nomor tersebut siapa tahu Anda membutuhkannya.

EMBRIO MEDSOS

Sebelum tambal ban online muncul secara resmi di sebuah aplikasi seperti di Solo Destination ternyata sudah ada gerakan seperti ini.

Di Facebook ada penyedia tambal ban yang memajang nomor kontak yang bisa dihubungi 24 jam.

Bagi yang mengalami bocor ban motor tengah malam bisa mengontak nomor tersebut bahkan tarifnya hanya Rp 10 ribu sekali tambal ban.

Meskipun si penambal harus menempuh lokasi yang jauh untuk menemukan orang yang butuh bantuan tersebut.

Dalam postingan itu disebut kalau yang dilakukan merupakan sebuah bentuk tolong menolong sambil menambah persaudaraan.

Tentu saja warga yang telah meminta tolong mengetahui kalau tarifnya hanya Rp 10 ribu pasti akan tergerak memberi lebih.

Embrio tolong menolong di Kota Solo telah ada sejak lama dan jangan khawatir pengguna jasa bakal 'diperas' atau ditodong untuk dimintai uang lebih. 

Pemberi jasa terutama di Kota Solo sering mengiklaskan  berapapun yang diberikan bahkan sampai menetapkan tarif sangat murah Rp 10 ribu. 

Inspiratif bukan?  Mantap Pak tambal ban semoga senantiasa diberi kesehatan dan berkat yang berlimpah ya. 
(KabareSolo.com/Robertus Rimawan Prasetiyo)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.